Promis
Vol 4 No 2 (2023): Edisi September 2023

MENANAMKAN KECERDASAN EMOSIONAL PADA ANAK MELALUI CERITA-CERITA DALAM AL-QUR’AN

Suhadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2023

Abstract

Penelitan ini bertujuan untuk mengetahui hal-hal yang berkaitan dengan kecerdasan emosional, mengetahui bentuk-bentuk cerita dalam Al-Qur’an yang berkaitan dengan kecerdasan emosional, mengetahui potensi cerita-cerita dalam Al-Qur’an sebagai salah satu alat untuk menanamkan kecerdasan emosional pada anak dan mengetahui kaidah-kaidah penggunaan cerita-cerita dalam Al-Qur’an sebagai alat untuk menanamkan kecerdasan emosional pada anak. Metode Penelitian yang digunakan bersifat kualitatif dengan menggunakan studi kepustakaan (library research), yaitu dengan cara membaca dan memahami literatur-literatur yang berkaitan dengan judul yang menjadi pembahasan. Secara umum kisah-kisah dalam Al-Qur’an dapat digunakan sebagai media untuk menumbuhkan kecerdasan emosional pada anak. Namun demikian, dalam penggunaannya, sebaiknya pemilihan kisah-kisah yang akan diceritakan itu, disesuaikan dengan ranah masing-masing kecakapan kecerdasan emosional yang akan ditumbuhkan pada anak.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Promis

Publisher

Subject

Religion Education Environmental Science Social Sciences

Description

Promis adalah Jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh program studi managemen Pendidikan Islam (MPI) STIT Pemalang, yang memiliki fokus kajian tentang manajemen pendidikan dan pengembangan khususnya pada lembaga pendidikan Islam. Pada masing-masing edisi yang diterbitkan dua kali dalam satu tahun, ...