Stock Peternakan
Vol 7, No 1 (2025): Stock Peternakan

ANALISIS USAHA AGRIBISNIS TELUR ASIN DI KOTA TALUK KUANTAN KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

rani, mahrani (Unknown)
Siska, Imelda (Unknown)
Sahputra, Lukman Bayu (Unknown)
Santika, Pendra (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Feb 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Pendapatan usaha agribisnis telur asin, 2) Mengetahui besarnya Biaya dari usaha agribisnis telur asin dan 3) Mengetahui nilai efisiensi usaha agribisnis telur asin. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Sungai Jering, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi. Penelitian ini dilakukan Bulan Desember sampai Mei 2023. Data yang digunakan terdiri dari data primer dan data sekunder. Efisiensi usaha dihitung berdasarkan analisis R/C Ratio dan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Pendapatan usaha agribisnis telur asin adalah sebesar Rp. 3.000.000, 2) Biaya yang dikeluarkan pada usaha agribisnis telur asin adalah Rp. 1. 775.833, 3) Nilai usaha agribisnis telur asin adalah sebesar 1,69 yang berarti usaha agribisnis telur asin layak untuk diusahakan.       Kata Kunci: Telur Asin, Pendapatan, Biaya, R/C Ratio

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Sptr

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Veterinary

Description

Stock Peternakan Merupakan Jurnal Yang menerbitkan artikel dengan kajian benih, bibit, bakalan, ternak ruminansia indukan, pakan, alat dan mesin, budi daya ternak, panen, pasca panen, pengolahan, pemasaran, pengusahaan, pembiayaan dan sarana dan ...