Bohr: Jurnal Cendekia Kimia
Vol 1 No 02 (2023): Bohr: Jurnal Cendekia Kimia Vol 01 No 02

Berbagai Kandungan Oatmeal (Avena Sativa) yang Berpengaruh Bagi Tubuh

Azizah Sava (Program Studi Kimia Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2025

Abstract

Oat merupakan golongan serelia yang saat ini umum dimana-mana. Pada artikel ini, akan dibahas lebih lanjut mengenai manfaat manfaat luar biasa dari kandungan Oat bagi tubuh kita. Mulai dari dimanfaatkan sebagai olahan makanan karena serat yang tinggi, untuk kesehatan tubuh, bahkan untuk perawatan kulit. Oat ini juga mengandung banyak antioksidan, seperti avenantramid , selenium, fenol, Vitamin A, Vitamin C, Vitamin E. Selain itu, Oat digunakan sebagai bahan baku biscuit crackers oatmeal yang berfungsi nutrisi ini dapat membantu mengobati kondisi diabetes tipe 2 serta dapat dikonsumsi segala usia. Sifat dari oatmeal ada yang kimia dan fisiokimia. Dan juga ada kandungan yang cukup berbahaya jika mengkonsumsi secara berlebih Namun dibalik itu ada manfaat lainnya yaitu untuk perawatan pada kulit wajah secara tradisional dengan melakukan tindakan masker wajah dengan menggunakan bahan-bahan alami yang dapat melindungi kulit dari radikal bebas salah satu bahan utamanya yaitu oat. Oat digunakan sebagai bahan makanan diet juga bisa karena mempunyai serat alami yang mengandung karbohidrat kompleks yang membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna oleh tubuh, membantu kita makan lebih sedikit dengan memperlambat pencernaan dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Adapun manfaat bagi penderita Diabetes mellitus dimana penyakit ini memiliki gangguan metabolisme dan salah satu gejala penyakit ini adalah polifagia (lapar singkat), untuk keadaan polifagia ini pada pasien Diabetes Melitus dapat diatasi dengan memberikan diet rendah karbohidrat agar tidak menimbulkan hiperglikemia pada pasien diabetes dengan pemberian biskuit dari oatmeal.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

bohr

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry

Description

Bohr: Jurnal Cendekia Kimia menerima artikel ilmiah dari bidang kimia dan terapannya baik berupa artikel hasil penelitian, review sistematik, dan komunikasi singkat. Bidang yang ditertima antara lain adalah: Kimia Analitik Kimia Anorganik Kimia Fisika Kimia Organik Biokimia Kimia Lingkungan Kimia ...