Jurnal Gladiator
Vol 2 No 3 (2022): Jurnal Gladiator

Tinjauan Teknik Dasar Pemain Bolavoli SMA I Basa Ampek Balai Tapan

asroni, wandra (Unknown)
Donie, Donie (Unknown)
setiawan, Yogi (Unknown)
kiram, yanuar (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2022

Abstract

Masalah dalam penelitian ini yaitu teknik dasar Pemain Bolavoli SMA I Basa Ampek Balai Tapan yang rendah, karena dalam bermain sering tidak mencapai sasaran yang diharapkan. Populasi penelitian berjumlah 26 orang yaitu 18 putera dan 8 puteri. Teknik pengumpulan data yang digunakan Sampling jenuh dan data dikumpulkan menggunakan tes terhadap variabel teknik dasar. Teknik analisis data adalah dengan analisis deskriptif. Hasil penelitian diperoleh : 1) kemampuan passing atas pemain putri rata-rata 9,31 dikategorikan kurang sekali, 2) kemampuan passing bawah pemain putri rata-rata 10 dikategorikan kurang 3) kemampuan smash pemain putri rata-rata 8,75 dikategorikan kurang 4) kemampuan servis atas pemain putri rata-rata 17 dikategorikan kurang, 5) kemampuan passing atas pemain putra rata-rata 12,19 dikategorikan kurang sekali, 6) kemampuan passing bawah pemain putra rata-rata 14,13 dikategorikan kurang sekali, 7) kemampuan smash pemain putra rata-rata 8,88 dikategorikan cukup. 8) kemampuan servis atas pemain putra rata-rata 18,17 dikategorikan kurang sekali.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

gltdor

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Gladiator merupakan jurnal kepelatihan olahraga yang sudah ada sejak tahun 2018 dan terus mempublikasikan artikel-artikel ilmiah dibidang pendidikan kepelatihan olahraga hingga kini yang dilandasi dengan persyaratan publikasi ilmiah untuk wisudawan khususnya Jurusan Kepelatihan FIK UNP. ...