TujuanPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kesadaran merek (Brand awareness), promosi dan harga terhadap keputusan pembelian serta serta menganalisis secara simultan dan secara parsial pengaruh Brand awareness), promosi, harga dan keputusan pembelian sepeda motor Honda Vario di dealer Satrya Delta PasuruanMetodePenelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan variabel : brand awareness, promosi, harga dan keputusan pembelian. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data Purposive Sampling yang di peroleh 82 responden konsumen. Untuk analisis data digunakan regresi linier berganda.HasilHasil analisis linier berganda menunjukkan bahwa promotion mix dan kualitas pelayanan berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara simultan yaitu sebesar 34,8 persen. Secara parsial, promosi berpengaruh singnifikan terhadap keputusan pembelian serta variabel kesadaran merek (brand awareness) dan harga tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.
Copyrights © 2015