Jurnal Aplikasi Bisnis
Vol. 10 No. 1 (2024)

PENGARUH BRAND AMBASSADOR DAN IKLAN TERHADAP KEPERCAYAAN KONSUMEN

Putri, Adinda Aulia (Unknown)
Masreviastuti (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh brand ambassador dan iklan terhadap kepercayaan konsumen. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Variabel yang digunakan adalah brand ambassador (X1), iklan (X2), dan kepercayaan konsumen (Y). Populasi penelitian ini adalah konsumen yang pernah melakukan pembelian produk skincare Somethinc secara online. Data dikumpulkan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 100 responden menggunakan teknik non-probability sampling dengan metode purposive sampling. Analisa data penelitian ini menggunakan analisis deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa brand ambassador (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan konsumen dengan thitung 5,311 dan tingkat signifikan 0,000. Iklan (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan konsumen dengan thitung 7,173 dan tingkat signifikan 0.000. Brand ambassador dan iklan secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan konsumen dengan Fhitung 129,438 dan signifikan 0.000. Diharapkan Somethinc dapat memilih brand ambassador yang memiliki kecerdasan dalam memberikan pengaruh untuk mendapatkan kepercayaan konsumen sehingga konsumen percaya dengan produk Somethinc yang diiklankan melalui brand ambassador.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jab

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

JAB Jurnal Aplikasi Bisnis adalah jurnal ilmiah yang terbit dua kali dalam satu tahun yakni Juni dan Desember. Jurnal Aplikasi Bisnis bertujuan untuk meningkatkan kualitas ilmu pengetahuan dan menyalurkan ide, gagasan, serta ilmu pengetahuan dan bisnis bagi para sarjana, mahasiswa, praktisi, dan ...