Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui pengaruh inovasi sebagai variabel mediasi terhadap hubungan antara total quality management dan organizational performance. Objek pada penelitian ini yakni Sentra UMKM Bakpia di Yogyakarta dengan total responden berjumlah 105. Penelitian ini menggunakan teknik analisis structural equation model (SEM) yang diolah dengan aplikasi SmartPLS sebagai media. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa total quality management memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap inovasi, lalu inovasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap organizational performance, kemudian total quality management memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap organizational performance, dan yang terakhir variabel inovasi memiliki pengaruh positif dan signifikan dalam memediasi hubungan antara total quality management dan organizational performance.
Copyrights © 2022