Jurnal Sistem Informasi Komputer dan Teknologi Informasi
Vol. 1 No. 2 (2019): Agustus 2019

Implementasi Backward Chaining Untuk Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Domba Berbasis Android

Daryanto, Daryanto (Unknown)
Aziz, Ahmad Rafi (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Sep 2019

Abstract

Pemeriksaan penyakit pada domba secara berkala saat ini kurang diperhatikan sehingga membuat domba mudah terserang penyakit. Hal ini membuat peternak kesulitan dalam penanganan awal dan tidak tahu apa yang harus dilakukan tanpa adanya seorang pakar yang mendampingi. Oleh sebab itu dalam penelitian ini penulis membuat sistem pakar dengan metode backward chaining yang merupakan teknik pencarian dimulai dengan fakta yang diketahui, kemudian mencocokkan fakta-fakta tersebut dengan bagian IF dari rules IF-THEN. Bila ada fakta yang cocok dengan bagian IF, maka rule tersebut dieksekusi sebagai penarik kesimpulan untuk mendiagnosa penyakit pada domba sehingga dapat memberikan solusi dan penanganan sementara pada ternak berupa panduan untuk mengantisipasi terjadinya kematian pada domba sebelum ditanyakan langsung kepada seorang pakar untuk penanganan lebih lanjut. Dapat disimipulkan bahwa penggunaan metode backward chaining membantu peternak dalam mendiagnosa penyakit domba.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Uniled-SISKOMTI

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Sistkomti dimaksudkan sebagai media kajian ilmiah hasil penelitian, pemikiran dan kajian analisis-kritis mengenai isu teknologi informasi, baik secara nasional maupun internasional. Artikel ilmiah dimaksud berupa kajian teori (theoritical review) dan kajian empiris dari ilmu terkait, yang dapat ...