MCSIJ (Marine, Coastal and Small Islands Journal) : Jurnal Tugas Akhir Mahasiswa Ilmu Kelautan
Vol 5, No 1 (2021)

PERBANDINGAN PEMODELAN GELOMBANG MENGGUNAKAN MODUL SPECTRAL WAVES DENGAN CMS-WAVE DI WILAYAH PANTAI BALIKPAPAN DAN SEKITARNYA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Kristiawan, Karlitos Yohanes (Unknown)
Dewi, Ira Puspita (Unknown)
Baharuddin, Baharuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2021

Abstract

Pantai Balikpapan dan sekitarnya terdiri dari dua orientasi pantai yakni wilayah pantai timur merupakan daerah semi-tertutup dan pantai selatan termasuk daerah terbuka yang memiliki kondisi batimetri yang bervariasi sehingga transformasi gelombang yang terjadi memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Pola transformasi gelombang telah dilakukan dengan berbagai metode dan pendekatan model. Setiap kajian pemodelan gelombang laut menunjukkan pola refraksi gelombang pada tipe pantai yang berbeda dimana gelombang mengalami perubahan arah dan tinggi karena di pengaruhi kedalaman yang berbeda. Dari hasil simulasi transformasi gelombang menggunakan modul Spectral Wave dan CMS-Wave dari arah tenggara, barat daya, timur dan selatan terlihat adanya perbedaan output yang di hasilkan yakni modul spectral wave memiliki tinggi gelombang yang berubah sebelum dipengaruh kedalaman yang lebih dangkal akan tetapi perubahan sudut arah gelombang yang dihasilkan sesuaiĀ  dengan sudut orientasi pantai sedangkan hasil dari CMS-Wave memiliki perubahan tinggi gelombang setelah dipengaruhi kontur kedalaman yang lebih dangkal kemudian perubahan sudut arah gelombang yang mengalami refraksi memiliki perubahan sudut yang tidak terlalu besar untuk mengikuti sudut orientasi pantai yang dituju

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

mcs

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Environmental Science Physics

Description

Marine, Coastal and Small Islands Journal adalah jurnal yang berisikan hasil-hasil penelitian mahasiswa kelautan tentang wilayah, ekosistem pantai dan lautan: oseanografi, bio-ekologi pesisir dan laut, instrumentasi dan akustik kelautan, remote sensing dan SIG ...