Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh Kompensasi dan Kompetensi terhadap Kinerja Petugas Pendataan dan Pengolahan Statistik di Dinas Perkebunan dan Peternakan Kab. Tanjung Jabung Barat. Sampel dalam penelitian ini adalah pengumpulan dan pengolahan data statistik. Penelitian ini merupakan jenis penelitian survei, teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner tertutup yang diberikan kepada responden, pertanyaan dalam kuesioner dibuat dengan menggunakan skala Likert dan dianalisis menggunakan Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompensasi dan kompetensi baik secara simultan maupun parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja petugas pendataan dan pengolah data statistik
Copyrights © 2023