Abstract: Latar Belakang Pontianak memiliki berbagai macam suku, serta adat istiadatnya pun melekat pada mayoritas masyarakat yang ada disana. Dilakukan secara turun temurun serta di percaya bermanfaat bagi mereka. Termasuk lah perawatan pada ibu nifas yang sedang menyusui. Selain upaya dilakukan untuk memperlancar ASI, terdapat pula berbagai cara untuk menangani pembengkakan payudara. Tujuan Menganalisis perawatan kesehatan ibu menyusui yang mengalami pembengkakan payudara di Pontianak Metode Penelitian Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dan menggunakan pendekatan studi kasus untuk mengungkap perawatan pembengkan payudara pada ibu menyusui di Pontianak.. Hasil : Dari hasil penelitian yang dilakukan terdapat perawatan pembengkakan payudara yang dilakukan yaitu kompres payudara dengan botol air hangat, kompres dengan asam jawa, dan pemijatan payudara dengan minyak kelapa atau minyak zaitun. Terdapat pula anjuran dan pantangan yang harus di lakukan dan di hindari untuk mencegah terjadinya pembengkakan pada payudara ibu pasca melahirkan. Simpulan: Banyak sekali manfaat dari perawatan kesehatan selama masa nifas pada orang Bugis maupun Melayu di Pontianak. Salah satu manfaatnya adalah untuk mencegah dan mengatasi pembengkakan pada payudara ibu pasca melahirkan.
Copyrights © 2023