Penelitian ini dilakukan untuk menguji dan mengetahui pengaruh kualitas produk dan promosi terhadap keputusan pembelian sepeda motor suzuki pada mahasiswa STIE Muhammadiyah Asahan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan menggunakan regresi linier berganda. Populasi pelitian dan sampel penelitian ini sebesar 82 orang responden, teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. pengaruh kualitas produk dan promosi terhadap keputusan pembelian sepeda motor suzuki pada mahasiswa STIE Muhammadiyah Asahan adalah positif, hal ini dapat dilihat dari Persamaan Y = 1,609 +0,718X1 + 0,456X2 + e. Artinya semakin baik kualitas produk dan promosi suatu produk maka akan semakin meningkatkan keputusan pembelian sepeda motor suzuki pada mahasiswa STIE Muhammadiyah Asahan. Variabel kualitas produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian dilihat dari nilai thitung (3,064) > ttabel (1,6652) dan promosi juga berpengaruh positif dilihat dari nilai thitung (5,079) >ttabel (1,6652).
Copyrights © 2023