RSUP Dr. M. Djamil Padang tahun 2012 melaporkan penderita Gagal Ginjal Kronik sebanyak 289 orang, tahun 2013 sebanyak 307 orang, tahun 2014 sebanyak 340 penderita. Dilihat dari tahun ketahun angka kejadian gagal ginjal kronik terjadi peningkatan, dimana peningkatan ini disebabkan oleh ketidak teraturan penderita gagal ginjal kronik dalam mengatur makanannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kepatuhan diet pada pasien gagal ginjal kronik (GGK) yang Menjalani Hemodialisa. . Populasi berjumlah 340 orang dengan metode pengambilan sampel yaitu dengan teknik accidental sampling. Berdasarkan rumus rumus Lameshow didapatkan sampel berjumlah 75 orang. Analisis data yang digunakan yaitu univariat dan bivariat. Hasil penelitian didapatkan 60,0% pasien tidak patuh terhadap diet, 58,7% memiliki pengetahuan yang rendah, 56,0% memiliki sikap yang negatif dan 53,3% memiliki dukungan keluarga yang rendah. Terdapat hubungan pengetahuan (P=0,015), sikap (P=0,041) dan dukungan keluarga (P=0,002) dengan kepatuhan diet. Untuk meningkatkan kepatuhan dalam diet perawat sebaiknya dapat menanamkan pada klien bahwa dalam menjalani hidup klien tetap berfikir dan bersikap optimis penyakit yang sedang dihadapinya akan dapat sembuh.
Copyrights © 2022