El-Hikmah Jurnal Ilmu Dakwah dan Komunikasi
Vol. 15 No. 6, Juli (2021): El-Hikmah: Jurnal Ilmu Dakwah dan Komunikasi

ISLAM DAN GAY DALAM FILM PRIA: PERSPEKTIF SEMIOTIKA

Ade Fadli Fachrul (Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, STIDDI Al-Hikmah Jakarta)
Aisyah Zuhaidah (Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, STIDDI Al-Hikmah Jakarta)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis perilaku gay seorang tokoh sebagai latar dalam Film Pria. Penelitian ini termasuk dalam model epistemologi kajian media dan budaya (media and cultural studies) dengan pendekatan analisis tekstual semiotika. Dengan menggunakan model semiotika Ferdinand De Saussure dengan membuat interpretasi makna dari penanda (signifier) dan pertanda (signified) dalam Film Pria. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yakni menganalisis sejumlah gambar yang terdapat pada scene film, yang di dalamnya terdapat representasi gay (homoseksual). Kesimpulan penelitian adala gay dalam Film Pria dibuat dengan memasukkan latar belakang budaya dan agama Islam yang kuat pada tokoh utama yang ternyata memiliki orientasi perilaku LGBT. Orientasi tokoh utama (Aris) untuk berperilaku LGBT digambarkan dengan kecenderungan dan keinginan Aris yang berlaku seperti perempuan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

elhikmah

Publisher

Subject

Religion Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

El-Hikmah Jurnal Ilmu Dakwah dan Komunikasi merupakan jurnal peer-review, akses terbuka, dan jurnal unggulan Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam STID Dirosat Islamiyah Al-Hikmah Jakarta. El-Hikmah: Jurnal Ilmu Dakwah dan Komunikasi diterbitkan dua kali setahun pada bulan Januari dan Juni, ...