Jurnal Penelitian Sains
No 19 (2006)

Penyederhanaan Ungkapan Boole dari Suatu Rangkaian Logika Dengan Metode Peta Karnaugh

Ning Eliyati (Jurusan Matematika, Fakultas MIPA, Unsri)
Indrawati Indrawati (Jurusan Matematika, Fakultas MIPA, Unsri)
Amalia Syari (Jurusan Matematika, Fakultas MIPA, Unsri)



Article Info

Publish Date
20 Aug 2017

Abstract

Aljabar boole digunakan  untuk menyederhanakan ungkapan dalam rangkaian logika. Metode yang dapat digunakan dapat digunakan diantaranya adalah peta Karnaugh. Peta Karnaugh adalah susunan segiempat beraturan yang mengikuti pola 2n, dimana n adalah jumlah variabel masukan pada rangkaian logika. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk ungkapan Boole dari suatu rangkaian logika dan bentuk yang paling sederhana dari ungkapan itu. Penyederhanaan dilakukan dengan menggunakan sifat adjacent dari segiempat pada peta Karnaugh. Pada peta Karnaugh 2 variable untuk 21 segiempat adjacent menghasilkan 1 literal. Pada peta Karnaugh 3 variabel untuk 21 segiempat adjacent menghasilkan 2 literal, sedangkan untuk 22 segiempat adjacent menghasilkan 1 literal.

Copyrights © 2006






Journal Info

Abbrev

jps

Publisher

Subject

Chemistry Mathematics Physics

Description

Jurnal Penelitian Sains (JPS) MIPA UNSRI merupakan wahana komunikasi ilmiah di bidang sains serta lintas ilmu yang terkait; diterbitkan sejak 1 Oktober 1996 oleh UP2M FMIPA Universitas Sriwijaya. Jurnal ini berisikan tulisan atau karangan ilmiah dalam berbagai bidang tersebut yang diangkat dari ...