Jurnal Valtech
Vol 1 No 2 (2018): Jurnal Valtech

PERANCANGAN STASIUN KERJA FEEDING BAGI PETERNAK AYAM PETELUR STUDI KASUS PETERNAKAN AYAM PETELUR DI KECAMATAN JETIS KABUPATEN MOJOKERTO

Reynaldo Febriyanto (Teknik Industri ITN Malang)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2019

Abstract

Pada proses pemberian minuman vitamin ayam kerap terjadi ketidak efisienan yang berupa, beban torsi yang tinggi pada punggung operator atau peternak dan tumpahan dari larutan vitamin akibat proses transportasi menuju kandang. Aspek aspek ergonomi dalam suatu proses rancang bangun fasilitas kerja merupakan suatu faktor penting dalam menunjang peningkatan pelayanan jasa produksi. Perlunya memperhatikan faktor ergonomi dalam proses rancang bangun pada stasiun kerja merupakan sesuatu yang tidak dapat ditunda lagi. Hal tersebut tidak akan terlepas dari pembahasan mengenai ukuran anthropometri tubuh operator dan pengukuran waktu standar kerja yang sesuai. Hasil penggunaan rancangan alat mengalami penurunan beban torsi pada pungung dari 34 lb menjadi 12 lb. Waktu standar dari rancangan alat juga lebih cepat yang waktu standar sebelum perancangan yaitu 831,5 detik menjadi 771,92 detik, dengan tumpahan larutan vitamin yang sebelumnya 2 liter menjadi 0,5 liter.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

valtech

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Valtech menerima artikel-artikel hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang Teknik dan Manajemen Industri, yang berisi gagasan, konseptual, kajian teori, aplikasi teori dan kajian buku Teknik dan Manajemen Industri. Jurnal inovatif diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri ...