Kesiapan berubah untuk karyawan sangat penting dalam melanjutkan kelancaran perusahaan. Karyawan yang memiliki self efficacy yang baik, akan berhasil dalam menjalani permasalahanasecaraaefektifadan mereka memiliki keyakinan yang kuat untuk menangani masalah atau tantangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara readiness to change dengan self efficacy pada karyawan PT. X. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif korelasional. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh dengan populasi berjumlah 50 karyawan yang memiliki kriteria karyawan tetap bagian produksi yang bekerja pada PT. X. Teknik pengumpulan data yaitu dengan pembagian kuesioner yang disusun menggunakan skala readiness to change dan skala self efficacy. Analisis data pada penelitian ini menggunakan uji korelasi Pearson product moment. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa variabel readiness to change memiliki hubungan dengan variabel self efficacy. Nilai signifikansi yang diperoleh sebesar 0.000 (p<0.05) dengan nilai korelasi sebesar 0,775. Dapat disimpulkan bahwa variabel readiness to change memiliki hubungan yang signifikan dan bersifat kuat dan positif dengan variabel self efficacy.
Copyrights © 2024