JACTS
Vol 2 No 1 (2024): JULI 2024

HOTEL, EXHIBITION, AND CONVENTION CENTER DI SURAKARTA BERPENDEKATAN ARSITEKTUR FUTURISTIK




Article Info

Publish Date
04 Jul 2024

Abstract

Kota Surakarta sebagai kota wisata yang memiliki berbagai event wisata budaya dan destinasi wisata budaya. Banyak event dan kegiatan rutin yang diselengarakan di kota Surakarta, antara lain: Grebek Sudiro, Pertunjukan Wayang Orang, dan Kethoprak Balekambang. Kota Surakarta juga memiliki destinasi wisata budaya yang sudah terkenal antara lain, keraton Kasunanan Surakarta, Pura Mangkunegaran Surakarta, Kampung Batik Laweyan, dan Kampung Batik Kauman. Saat ini, Surakarta sedang dikembangkan sebagai destinasi MICE membuat Surakarta memerlukan sebuah wadah untuk kegiatan MICE, yaitu exsibisi dan konvensi yang dilengkapi dengan akomodasi penginapan berupa hotel. Arsitektur yang digunakan untuk bangunan Hotel, Exhibition,and Convention Center adalah arsitektur futuristik, meskipun menggunakan arsitektur futuristik namun tetap memasukan unsur filosofi dan budaya. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah kombinasi analisis kualitatif dan kuantitatif. Pada jurnal ini akan dibahas mengenai tapak terpilih, pengolahan potensi tapak, program ruang, gubahan massa, dan sistem struktur utilitas untuk bangunan Hotel, Exhibition,and Convention Center. Dan hasil pembahasan digunakan untuk dasar perancangan desain Hotel, Exhibition,and Convention Center.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JACTS

Publisher

Subject

Religion Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

JACTS berfokus kepada bidang arsitektur, kebudayaan, dan pariwisata. Arsitektur sebagai wadah manusia dalam beraktivitas, menciptakan ruang (space and place) dalam pengelolaan dan penataan lingkungan binaan (environment) dipengaruhi oleh budaya (peradaban) manusia. Arsitektur juga sering menjadi ...