JACTS
Vol 3 No 1 (2025): APRIL 2025

SEKOLAH ALAM DI KABUPATEN KARANGANYAR DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR TROPIS

Amri, Farhan Saiful (Unknown)
Krisnawati, Eny (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2025

Abstract

Fenomena anak zaman sekarang yang kurang mengenal dan berinteraksi dengan alam sekitar membuat kepekaan sosial maupun terhadap diri sendiri kurang. Hal tersebut juga dipengaruhi oleh perkembangan teknologi yang cepat sehingga adaptasi terhadap teknologi membuat interaksi dengan lingkungan sekitarnya menjadi kurang. Interaksi di lingkungan sekolah pun juga kurang akibat dari perkembangan teknologi yang kita tidak siap dalam mengelolanya. Proses belajar mengajar pun juga dapat dilakukan di luar ruangan atau lingkungan sekitar, yang mana kita dapat mengambil pelajaran dan mengerti bagaimana alam bekerja karena kita merupakan bagian dari alam tersebut. Oleh karena itu, penting adanya sekolah yang secara formal maupun informal mengenalkan lingkungan sekitar bagi peserta didik agar dapat menjadi pribadi yang peka dan mengenal alam lingkungan sekitarnya. Sekolah alam merupakan alternatif untuk belajar dan mengenal lingkungan sekitar, sehingga peserta didik dapat menumbuhkan interaksi dengan lingkungan sekitar dan belajar dari lingkungan alam tersebut. Kabupaten Karanganyar cocok untuk dibangun sekolah alam karena mendukung lingkungan yang memadai sebagai sekolah alam yang menekankan konsep lansekap. Kabupaten Karanganyar juga memiliki iklim tropis sehingga menggunakan konsep arsitektur tropis untuk bangunan sekolah alam di Kabupaten Karanganyar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JACTS

Publisher

Subject

Religion Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

JACTS berfokus kepada bidang arsitektur, kebudayaan, dan pariwisata. Arsitektur sebagai wadah manusia dalam beraktivitas, menciptakan ruang (space and place) dalam pengelolaan dan penataan lingkungan binaan (environment) dipengaruhi oleh budaya (peradaban) manusia. Arsitektur juga sering menjadi ...