JURNAL SOSIAL TERAPAN (JSTR)
Vol 3 No 1 (2025): Jurnal Sosial Terapan, Volume 3 No.1 April 2025

Penerapan Database pada Toko Makanan Kering Surya Jaya dengan Microsoft Access

Rakheyan Rommy.A (Unknown)
Shawinaila Shahnaz (Unknown)
Siti Haerunnisa.C.S (Unknown)
Qhairhany (Unknown)
Rachma Aprilia (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Database merupakan alat yang sangat penting dalam pengumpulan, pengelolaan, dan penyimpanan informasi terkait produk, seperti nama barang, penjualan, penyimpanan, dan lainnya. Penerapan database sangat relevan dalam berbagai usaha, salah satunya pada bisnis makanan kering. Makanan kering menjadi pilihan favorit banyak kalangan, khususnya anak muda, karena harga yang terjangkau, rasa yang enak, berbagai varian yang ditawarkan, serta kemudahan dalam melakukan pembelian melalui berbagai platform, seperti media sosial dan e-commerce. Dengan adanya database yang terstruktur dengan baik, pengelolaan informasi dan transaksi dalam bisnis makanan kering dapat dilakukan secara efisien, mendukung pengambilan keputusan yang lebih tepat, serta meningkatkan kepuasan pelanggan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jstrsv

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

JURNAL SOSIAL TERAPAN : Menerbitkan artikel di bidang sosial terapan seperti sosial ekonomi, hukum, akutansi, ekowisata, agribisnis, komunikasi, manajemen dan pengelolaan teknologi untuk masyarakat. JSTR diterbitkan oleh Sekolah Vokasi, IPB University (SV-IPB). JSTR pertama kali dibuat pada tahun ...