Kata bullying merujuk pada perilaku agresif yang dilakukan secara berulang ulang oleh seorang atau sekelompok siswa yang dimiliki kekuasaan, terhadap siswa atau siswa lainnya yang lebih lemah, mudah dihina dan tidak bisa membela diri sendiri, dengan tujuan menyakiti orang tersebut. Pengabdian ini menggunakan metode ceramah yang berisi edukasi-edukasi tentang bullying, serta dilanjutkan dengan ice breaking dan tanya jawab. Sasaran dari pengabdian ini yaitu siswa kelas 1 sampai kelas 6 SDN 3 Kalijirak, Tasikmadu, Karanganyar. Kesimpulan dalam pengabdian ini dengan tema “anti-bullying” menjadi salah satu cara untuk memberikan eduksi atau pencegahan terhadap bullying di lingkungan sekolah
Copyrights © 2025