Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi pengaruh disiplin kerja, kompensasi, dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai dengan motivasi kerja sebagai variabel intervening pada Satpol PP dan Kebakaran Kabupaten Pasaman Barat. Data dikumpulkan melalui survei dengan kuesioner dari 90 pegawai ASN dan dianalisis menggunakan Smart PLS 4.0.1.6 dengan metode SEM-PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa disiplin kerja dan kompensasi berpengaruh signifikan terhadap motivasi kerja, sedangkan lingkungan kerja tidak berpengaruh. Disiplin kerja, kompensasi, dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Motivasi kerja memediasi pengaruh kompensasi terhadap kinerja pegawai, tetapi tidak memediasi pengaruh disiplin kerja dan lingkungan kerja.
Copyrights © 2025