Journal for Quality in Women's Health
Vol. 3 No. 2 (2020): Journal for Quality in Women Health

Pengaruh Pemberian Sari Kacang Hijau Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Ibu Hamil Di Puskesmas Sirnajaya Kecamatan Serang Baru Bekasi Tahun 2019

Risza Choirunissa (Universitas Nasional)
Desima Resnawati Manurung (Universitas Nasional)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2020

Abstract

Metode yang digunakan quasi-experiment dengan pendekatan pre-test and post-test with control design. Teknik sampling yang digunakan adalah Accendental sampling dengan jumlah sampel 30 ibu hamil, 15 ibu hamil intervensi dan 15 kontrol dengan lembar observasi. Uji normalitas mengunakan Shapiro-Wilk, analisa menggunakan paired samples test dan uji pengaruh independent t- test. Hasil Penelitian menunjukan bahwa rata–rata kadar Hb pada kelompok intervensi sebelum diberikan sari kacang hijau 9,993 g/dl dan sesudah diberikan sari kacang hijau 11,287 g/dl, rata kadar Hb pada kelompok kontrol sebelum 9,780 g/dl dan sesudah 9,967g/dl. Ada perbedaan terhadap kelompok intervensi uji paired sampel test yaitu sig P value Sebesar 0,000 <α 0,05, sedangkan kelompok kontrol yang tidak diberikan sari kacang hijau Sebesar 0,036 < α 0,05. Uji pengaruh kadar hemoglobin pada pemberian sari kacang hijau secara uji stastistik independent T Test didapatkan P value sebesar 0,000 < 0,05.Simpulannya yaitu Sari kacang hijau berpengaruh terhadap kenaikan kadar Hb

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JQWH

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Journal for Quality in Women’s Health is journal published by Midwefery Education Program of Institut Ilmu Kesehatan STRADA Indonesia. This journal contains the science of pregnancy, childbirth, and breastfeeding, periods of interval and regulation of fertility, climacterium and menopause, newborn ...