Plat nomor adalah identifikasi unik untuk kendaraan. Isu - isu dasar dalam pengenalan plat nomor adalah akurasi dan kecepatan dalam proses pengenalan. Pengenalan plat nomor telah diterapkan pada beberapa aplikasi seperti mengidentifikasi kendaraan secara otomatis dislot parkir, akses kontrol pada area tertentu dan mendeteksi dan memverifikasi kendaraan curian. Sistem Pengenalan Plat nomor ini untuk mendeteksi plat nomor kendaraan khususnya mobil, Pada penelitian ini digunakan metode klasifikasi KNN (K-nearestneighbor) dengan proses euclidean distance bertujuan untuk mengklasifikasikan objek berdasarkan data pembelajaran yang jaraknya paling dekat dengan objek tersebut.
Copyrights © 2017