Indonesian Research Journal on Education
Vol. 5 No. 2 (2025): Irje 2025

Pengaruh Financial Distress, Debt Covenant terhadap Konservatisme Akuntansi di Perusahaan Jasa Sub Sektor Komputer dan Layanan yang Terdaftar di BEI pada Tahun 2019 - 2022

Sitanggang, Velya (Unknown)
Rahman, Fauziah (Unknown)
Sari, Warsani Purnama (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Feb 2025

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh financial distress dan debt covenant terhadap konservatisme akuntansi di perusahaan jasa sub sektor komputer dan layanan yang terdaftar di bei pada tahun 2019 - 2022. Desain penelitian yang digunakan adalah pendekatan asosiatif. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 15 Perusahaan jasa subsektor komputer dan layanan yang terdaftar di BEI pada tahun 2019 – 2022 dengan teknik pengambilan sampel berdasarkan kriteria dengan menggunakan purposive sampling, sehingga sampel penelitian berjumlah 14 Perusahaan jasa subsektor komputer dan layanan yang terdaftar di BEI pada tahun 2019 – 2022. Dalam penelitian ini jenis data yang digunakan yaitu data kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari website Bursa Efek Indonesia (BEI). Metode analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan SPSS.25. Berdasarkan hasil uji t yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa Financial distress berpengaruh positif dan signifikan terhadap Konservatisme Akuntansi, Debt Covenant. Berdasarkan hasil pengujian uji F disimpulkan bahwa Financial distress dan Debt covenant berpengaruh secara simultan terhadap Konservatisme Akuntansi pada perusahaan jasa sub sektor komputer dan layanan yang terdaftar di bei pada tahun 2019 - 2022.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

irje

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Education Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Indonesian Research Journal on Education is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts ...