Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh indeks pembangunan manusia dan Tingkat Pengangguran Terhadap Tingkat Kemiskinan di Kabupaten Kepulauan Meranti.yang bersumber dari Badan Pusat Statistik Provinsi Riau serta jurnal dan literatur yang berkaitan dengan penelitian ini. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) memiliki pengaruh yang signifikan dan negatif terhadap tingkat kemiskinan di Kabupaten Kepulauan Meranti periode 2010-2023. Hal ini menunjukkan bahwa peningkatan kualitas sumber daya manusia yang tercermin dalam IPM berkontribusi pada peningkatan produktivitas dan pendapatan masyarakat sehingga mengurangi tingkat kemiskinan pada Kabupaten Kepulauan MerantiTingkat pengangguran tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan di Kabupaten Kepulauan Meranti. Meskipun teori menyatakan bahwa tingkat pengangguran harusnya mempengaruhi tingkat kemiskinan, penelitian ini menunjukkan bahwa penurunan pengangguran tidak secara langsung mengurangi kemiskinan di Kabupaten Kepulauan Meranti.
Copyrights © 2025