Memberkan ASI Eksklusif adalah salah satu indikator perilaku sehat yang diharapkan, akan tetapi cakupannya di beberapa daerah masih rendah, sehingga perlu usaha agar seluruh ibu memberikan ASI eksklusif. BerdasarkanTheory of resoned action (TRA) menyatakan bahwa perilaku adalah tindakan seseorang yang dilakukan karena ada niat. Teori ini dikembangkan menjadi Theory of Planned Behavior (TPB) dengan menambah satu variabel yaitu kontrol perilaku. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh terhadap niat ibu hamil dalam memberikan ASI ekslusif. Penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan rancangan potong silang. Populasinya adalah ibu hamil di kelurahan Tambakaji sebanyak 81 orang. Sampel penelitian dihitung menggunakan rumus slovin dengan toleransi kesalahan 5% diperoleh jumlah sampel 67. Teknik sampling yang digunakan yaitu quota sampling. Analisis data dilakukan secara univariat, bivariat dan multivariat. Hasil penelitian dengan uji regresi logistik diperoleh hasil variable yang paling berpengaruh terhadap niat adalah keyakinan berperilaku (sig = 0, 040 dengan Exp (B)= 5,814) dan keyakinan normative (sig = 0, 040 dengan Exp (B) = 5,814). Kesimpulan faktor yang berpengaruh terhadap niat ibu memberikan ASI eksklusif adalah keyakinan berperilaku dan keyakinan normatif. ASI Eksklusif; Teori Perilaku Terencana
Copyrights © 2025