Deiksis: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 8 No 1 (2021): DEIKSIS: JURNAL PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

Strategi Regulasi Diri dalam Peningkatan Motivasi Membaca

Vismaia Sabariah Damaianti (Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra, UPI)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2021

Abstract

Abstrak. Era adaptasi di masa pandemi COVID-19 ini dapat menjadi momen bagi kita untuk mulai berpikir bagaimana membuat perubahan pendidikan di masa depan. Para siswa memerlukan kemampuan yang relevan dalam menghadapi perubahan dan mengatasi tantangan, di antaranya dengan kemampuan membaca. Kemampuan membaca semakin dipentingkan ketika masyarakat bergerak semakin dinamis, berkebutuhan semakin kompleks, berpikir semakin kritis, dan bernilai semakin tinggi. Kemampuan membaca yang tinggi dapat dicapai apabila ada kondisi yang menggerakkan pembelajar untuk mencapai kemampuan membaca tersebut. Motivasi membaca dapat menyebabkan timbulnya kekuatan pada individu untuk menggerakkan seseorang melaksanakan kegiatan membaca. Self-regulated learning dapat menjadi salah satu alternatif pembelajaran agar motivasi dapat meningkat dalam suasana belajar mandiri. Hasil studi menunjukkan bahwa self regulated learning relevan digunakan untuk memantik motivasi akademik siswa. Regulasi diri dalam belajar juga membawa siswa menjadi master (ahli/menguasai) dalam belajarnya. Self regulated learning melibatkan tiga komponen utama: strategi kognitif, strategi metakognitif, dan motivasi. Ada hal penting yang perlu mendapatkan perhatian atas keberhasilan proses peningkatan motivasi membaca, yaitu persistensi. Keberhasilan dari proses motivasi adalah adanya persistensi yang tinggi. Adanya hambatan dan tantangan membaca dapat diatasi dengan persistensi yang tinggi.Kata kunci: motivasi membaca, persistensi, self regulated learning

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Deiksis

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Deiksis : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia mempublikasikan kajian teori ataupun penelitian tentang sastra Indonesia, Â pengajaran dan pembelajaran dalam bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Deiksis: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia menerima publikasi dari ...