Jurnal Wilayah dan Lingkungan
Vol 13, No 1 (2025): April 2025

Peran Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Nasional terhadap Pengaruh Investasi pada Pertumbuhan Ekonomi Kawasan Strategis Nasional

Mywa Putri, Yoshe Rezky Adhitama (Unknown)
Susanti, Hera (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Kawasan Strategis Nasional (KSN) merupakan salah satu bentuk kebijakan wilayah yang memiliki nilai strategis dan dikelompokkan berdasarkan sudut kepentingan ekonomi, sosial budaya, sumber daya alam dan/atau teknologi tinggi, dan pertahanan keamanan. KSN diamanatkan dalam Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional (RTRWN) dan harus disusun rencana tata ruangnya dalam bentuk Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Nasional (RTRKSN). Secara fungsi, rencana tata ruang digunakan sebagai salah satu instrumen untuk memperoleh izin berusaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran RTRKSN terhadap pengaruh investasi pada pertumbuhan ekonomi KSN dengan menggunakan analisis data panel dengan model Two-Stage Least Square (2SLS). Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa penetapan RTRKSN yang menyebabkan pengaruh investasi terhadap pertumbuhan ekonomi menjadi lebih besar dibandingkan pada KSN yang belum memiliki RTRKSN hanya terjadi pada KSN pertahanan keamanan. Sementara penetapan RTRKSN pada KSN Ekonomi, KSN sosial budaya dan KSN lingkungan hidup menggambarkan tidak adanya pengaruh yang signifikan dari investasi terhadap pertumbuhan ekonomi. Hal ini dikarenakan masih minimnya penetapan RTRKSN pada KSN tersebut, serta mengindikasikan adanya muatan yang tidak dapat mendukung peluang investasi. Dengan demikian, diharapkan penelitian ini mampu memberikan gambaran untuk membuat diagram prioritas dalam menyusun RTRKSN atau mengevaluasi kembali daftar KSN.

Copyrights © 2025