Indonesian Journal of Health Research Innovation
Vol. 1 No. 3 (2024): Indonesian Journal of Health Research Innovation

PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI DENGAN INFRARED (IR), MASSAGE EXERCISE DAN MIRROR EXERCISE PADA BELL’S PALSY SINISTRA

Gathut, Aji (Unknown)
Irawan Wibisono (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2024

Abstract

Bell’s Palsy merupakan kelemahan otot ekspresi wajah yang bersifat akut yang disebabkan oleh kelumpuhan saraf fasialis dengan penyebab yang belum diketahui. Bell’s Palsy umumnya mengenai setengah wajah, walaupun pada kasus yang jarang dapat melibatkan kedua belahan wajah. Beberapa ahli menyatakan penyebab berupa paparan angin dingin di salah satu sisi wajah secara terus menerus, ada juga yang menyatakan hal itu disebabkan oleh virus herpes yang menetap di tubuh dan teraktivasi kembali karena trauma, faktor lingkungan, stress dan lainnya. Modalitas berupa infrared, massage dan mirror exercise dapat meningkatkan kemampuan fungsional wajah seperti mengerutkan dahi, menutup mata, dan tersenyum, dan adanya peningkatan kekuatan otot wajah. Dilakukan terapi sebanyak empat kali didapatkan hasil adanya peningkatan fungsional pada wajah sisi kiri. Infrared, mirror exercise dan massage yang diberikan kepada pasien dengan terapi selama empat kali didapatkan hasil berupa peningkatan aktifitas fungsional wajah pada kasus bell’s palsy sinistra.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ijhri

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Indonesian Journal of Health Research Innovation - (IJHRI) merupakan jurnal ilmiah berkala yang dikelola dan diterbitkan oleh Yayasan Menawan Cerdas Indonesia. Jurnal ini memiliki fokus dan ruang lingkup ilmu kesehatan umum yang berkaitan dengan upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat ...