Jurnal Intelek Insan Cendikia
Vol. 2 No. 5 (2025): MEI 2025

PENGARUH MEDIA SOSIAL TERHADAP PERKEMBANGAN EMOSIONAL REMAJA DI KAMPUNG ANDAMUI

Nida Ghaida Nabilah (Unknown)
Isak Iskandar (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media sosial terhadap kondisi emosional remaja di Kampung Andamui. Media sosial telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan remaja dan dapat memengaruhi berbagai aspek psikologis, termasuk emosi. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan penyebaran kuesioner kepada 100 remaja berusia 14-17 tahun di Kampung Andamui. Hasil penelitian menunjukan bahwa frekuensi dan jenis penggunaan media sosial memiliki hubungan yang signifikan terhadap perubahan emosional, seperti kecemasan, perasaan rendah diri, dan fluktuansi suasana hati. Temuan ini menunjukkan bahwa media sosial berperan penting dalam membentuk kondisi emosional remaja, baik secara positif maupun negatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara intensitas penggunaan media sosial dengan kondisi emosional remaja. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penggunaan media sosial memiliki pengaruh yang kompleks terhadap terhadap emosi remaja di Kampung Andamui.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jiic

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Intelek Insan Cendikia (JIIC) adalah jurnal MULTI DISIPLIN ILMU. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dari seluruh bidang ilmu, seperti : keagamaan, pendidikan, ekonomi, sosial, kesehatan, hukum, manajemen, dan seluruh bidang keilmuan ...