JIK- JURNAL ILMU KESEHATAN
Vol 9, No 1 (2025): JIK-April Volume 9 Nomor 1 Tahun 2025

Dukungan Keluarga Dengan Tingkat Kepatuhan Pasien Dalam Perawatan Diri Secara Mandiri pada Penderita Diabetes Melitus

Lahagu, Sarina (Unknown)
Berutu, Lidya Afriani Br (Unknown)
Gaho, Chandra Siswanto (Unknown)
Telaumbanua, Gloria Agnes Monica (Unknown)
Buulolo, Samahuwu (Unknown)
Nurhayati, Evalatifah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Diabetes melitus (DM) adalah penyakit kronis yang bisa menimbulkan gangguan multisistem dan mempunyai karakteristik hiperglekimia yang diakibatkan oleh defisiensi insulin yang tidak adekuat. Dengan adanya dukungan keluarga pasien merasa lebih termotivasi untuk menjalani pengobatan dan melakukan perawatan diri. Perawatan diri diabetes ini bertujuan untuk mengembalikan kadar gula darah normal sehingga komplikasi dapat dicegah Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat kepatuhan pasien dalam perawatan diri pada penderita diabetes melitus., Desain cross-sectional digunakan dalam studi penelitian kuantitatif ini untuk mengumpulkan data dari partisipan mengenai mekanisme dan penyebab kejadian. Dari 30 responden yang diteliti pada table chi square, terdapat nilai p-vallue sebesar 0.000 dari sampling jenuh, yang menunjukkan lebih kecil jika dibandingkan pada taraf signifikasi 0.05. Hasil yang peroleh terdapat hubungan antara dukungan emosional, instrumental, informasi, dan penilaian keluaarga dengan perawatan diri p value 0,000 (<0,005). Saran yang diharapkan kepada respondent dapat lebih meningkatkan kepatuhan akan perawatan diri, sehingga dapat mencengah naiknya glukosa darah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnalkes

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Provides a form for original research and scholarship relevant to Ners, Midwife, Public Health and other health related ...