Artikel ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bahasa indoneia terhadap pembetukan identitas nasional untuk pemersatu bangsa indonesia dari berbagai suku dan budaya dalam lingkup kelas bahasa indonesia G575. Penelitian ini di lakukan secara kualitatif melalui wawancara mendalam terhadap guru bahasa indonesia kelas G575. Temuan menunjukan bahwa bahasa indonesia sangat berperan penting dalam memperkuat jati diri bangsa indonesia dalam mempersatukan suku dan budaya yang berbeda di lingkup kampus. Namun penelitian ini juga menemukan bahwa masih terdapat tantangan yang terjadi dalam penggunaan bahasa indonesia di lingkup kelas bahasa indonesia G575, seperti terbatasnya penggunaan kosa kata bahasa indonesia di lingkup kelas dan penggunaan bahasa indonesia yang di padukan dengan bahasa daerah. Artikel ini memberikan kontribusi untuk memahami pentingnya bahasa indonesia sebagai identitas bangsa dan sebagai bentuk kesatuan bangsa indonesia di lingkup kelas bahasa indonesia G575. serta memberikan saran untuk meningkatkan penggunaan bahasa indonesia yang baik dan benar dalam lingkup kelas bahasa indonesia G575.
Copyrights © 2024