EEICT (Electric, Electronic, Instrumentation, Control, Telecommunication)
Vol 8, No 1 (2025)

Pengaruh Perubahan Kapasitor Terhadap Kinerja Buck-Boost Converter

Gt. Surya Permana (Universitas Islam kalimantan MAB Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Buck-boost converter merupakan sebuah konverter DC-DC yang dapat menghasilkan besaran tegangan output DC yang lebih besar atau lebih kecil dari tegangan inputnya. Proses ini tentunya dikendalikan oleh beberapa komponen yang sangat penting, salah satunya adalah kapasitor. Keterbatasan komponen kapasitor yang ideal di pasaran menjadikan tantangan tersendiri dalam merancang rangkaian buck-boost converter. Penggunaan  kapasitor  yang tidak  tepat  dapat mempengaruhi kinerja dari buck-boost converter. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perubahan kapasitor terhadap kinerja buck-boost converter. Adapun hasil dari peneltian ini adalah perubahan kapasitor memiliki pengaruh signifikan terhadap  kinerja  buck-boost converter dalam hal tegangan output, arus output, dan ripple tegangan. Hasil terbaik didapatkan pada kapasitor yang memiliki nilai kapasitansi yang lebih   besar   yaitu   kapasitor   1000μF   yang dimana nilai tegangan output mencapai 12v sesuai yang diinginkan buck-boost converter dengan peningkatan  nilai arus output, dan ripple tegangan yang dihasilkan lebih rendah dari kapasitor lainnya.

Copyrights © 2025