Kurangnya Pengetahuan seksual pada anak menyebabkan kurangnya pemahaman tentang kesehatan alat reproduksi dan upaya pencegahan penyimpangan perilaku seksual dalam kehidupan manusia. Tujuan penelitian adalah mengetahui pengaruh edukasi Pop Up Book terhadap tingkat pengetahuan seksual pada anak usia 9-10 Tahun di SDN 1 Made. Penelitian ini adalah Quasi eksperimen dengan pendekatan Pre Eksperimental One-group pre-post test design. Populasi pada penenlitian ini adalah seluruh anak usia 9-10 tahun di SDN 1 Made dan didapatkan ada 67 responden dengan tahnik Random sampling. Data penelitian ini diambil menggunakan instrument kuesioner dengan jumlah 20 soal tentang pengetahuan seksual. Analisis data merupakan salah satu proses penelitian yang dilakukan setelah semua data yang diperlukan guna memecahkan permasalahan yang diteliti sudah diperoleh secara lengkap. Sebelum dilakukan edukasi menggunakan Pop Up book siswa belum begitu paham ap aitu pengetahuan seksual dan sesudah dilakukan edukasi menggunakan Pop Up book siswa sudah paham apa sih pengetahuan sesksual dan seberapa penting pengetahuan seksual itu..Setelah data dianalisis dengan menggunakan uji wilcoxon dengan tingkat kemaknaan alpha <0,05 dengan hasil penelitian didapatkan p=0,000 yang artinya ada pengaruh pengaruh yang signifikan pada pengetahuan anak tentang pengetahuan seksual sesudah diberikan metode Pop Up Book.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025