Jurnal Minfo Polgan (JMP)
Vol. 14 No. 1 (2025): Artikel Penelitian

Penerapan Metode Quality of Service (QOS) untuk Menganalisis Kualitas Jaringan Wireless di STMIK Amika Soppeng

Irfan, Andi (Unknown)
Nursakti, Nursakti (Unknown)
Riskayani, Riskayani (Unknown)
Rachmat, Zul (Unknown)
Nurhidayah, Fitri (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 May 2025

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah ketidakstabilan koneksi internet di kampus STMIK Amika Soppeng. Ketidakstabilan tersebut disebabkan oleh banyaknya pengguna yang terhubung ke jaringan nirkabel (wireless) melalui satu unit perangkat Indihome yang terletak di ruang dosen. Jaringan ini memiliki kecepatan sebesar 30 Mbps, jangkauan kurang lebih 20 meter, dan hanya didukung oleh satu unit access point. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kualitas jaringan nirkabel menggunakan metode analisis berdasarkan parameter Quality of Service (QoS), yang meliputi throughput, packet loss, delay, dan jitter. Analisis dilakukan dengan menggunakan perangkat lunak Wireshark. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan, dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan studi literatur. Hasil pengukuran yang dilakukan di lingkungan kampus STMIK Amika Soppeng menunjukkan performa jaringan nirkabel berdasarkan parameter QoS, yaitu rata-rata throughput sebesar 1532 bps, packet loss sebesar 2,1%, delay sebesar 4,59 ms, dan jitter sebesar 4,59 ms. Berdasarkan standar TIPHON, hasil analisis menunjukkan bahwa kualitas jaringan termasuk dalam kategori baik, dengan nilai rata-rata indeks sebesar 3,75.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Library & Information Science Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Minfo Polgan (JMP) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Informatika Politeknik Ganesha Medan terbit berkala (satu tahun dua kali yaitu Maret dan September) dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil riset bidang teknologi dan informasi kepada para akademisi, ...