Proximal: Jurnal Penelitian Matematika dan Pendidikan Matematika
Vol. 8 No. 1 (2025): Integrasi Matematika, Teknologi, dan Budaya dalam Pendidikan dan Aplikasi Terap

Eksplorasi Etnomatematika Pada Kolam Segaran : Membaca Warisan Budaya Majapahit Dalam Perspektif Matematika

Rahayu, Wulan (Unknown)
Karinsa, Hanah (Unknown)
Kurniawan, Agus Prasetyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi etnomatematika pada Kolam Segaran, sebuah situs budaya peninggalan Kerajaan Majapahit, dengan tujuan memahami nilai-nilai matematis yang terkandung dalam desainnya serta mengintegrasikannya ke dalam pembelajaran matematika berbasis budaya. Pendekatan kualitatif dengan metode etnografi digunakan untuk menggali keterkaitan antara konsep geometri, aljabar, dan pengukuran yang terimplementasi dalam struktur Kolam Segaran. Data diperoleh melalui observasi langsung, wawancara mendalam, dan dokumentasi dengan informan yang memiliki pemahaman mendalam tentang budaya Majapahit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kolam Segaran memuat konsep matematika seperti bangun datar, bangun ruang, luas permukaan, volume bangun ruang, simetri, dan rasio, yang dapat dimanfaatkan untuk mengajarkan prinsip-prinsip geometri dan aljabar dalam konteks yang relevan. Pendekatan ini tidak hanya meningkatkan pemahaman siswa terhadap matematika tetapi juga mendorong apresiasi terhadap warisan budaya lokal. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam pengembangan kurikulum berbasis budaya, menjadikan Kolam Segaran sebagai model pembelajaran yang inovatif dan aplikatif untuk menghubungkan pendidikan matematika dengan kekayaan budaya Indonesia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

proximal

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Proximal publishes research results, literature studies, and scientific papers on mathematics and mathematics education. Published scientific studies include Mathematics Teaching, Development of Mathematics Education, Mathematical Sciences, Applied Mathematics, Actuarial Mathematics, and related ...