Mahasiswa kos sering mengalami keterbatasan dalam memenuhi kebutuhan gizi harian akibat padatnya aktivitas, keterbatasan fasilitas memasak, dan minimnya pengetahuan tentang pola makan sehat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis representasi produk GoCook Foodprep sebagai solusi pemenuhan kebutuhan nutrisi mahasiswa kos melalui pendekatan mixed methods. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara daring kepada mahasiswa yang tinggal di kos serta melalui studi literatur dari berbagai artikel, jurnal, dan buku yang relevan terkait nutrisi, kebiasaan konsumsi makanan mahasiswa, dan inovasi produk makanan siap masak. Hasil kuesioner menunjukkan bahwa mayoritas responden menilai produk GoCook sebagai solusi yang praktis, efisien dalam waktu, serta cukup mampu memenuhi kebutuhan gizi dasar mereka. Temuan ini diperkuat oleh hasil kajian literatur yang menunjukkan bahwa makanan siap masak yang dirancang secara tepat dapat mendukung pola makan sehat di kalangan mahasiswa, khususnya yang memiliki keterbatasan waktu dan fasilitas memasak. GoCook dinilai mampu menjadi alternatif makanan sehat yang sesuai dengan gaya hidup mahasiswa masa kini. Penelitian ini merekomendasikan pengembangan produk foodprep serupa sebagai solusi inovatif dan berkelanjutan bagi pemenuhan nutrisi anak kos di era modern.
Copyrights © 2025