Ikan nila nirwana (Oreochromis niloticus) merupakan salah satu komoditas unggulan perikanan air tawar yang memiliki nilai ekonomis tinggi serta kemampuan adaptasi yang baik terhadap lingkungan budidaya. Praktik magang ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pengelolaan kualitas air pada kolam pembesaran ikan nila nirwana di Balai Benih Ikan (BBI) Kota Binjai, Sumatera Utara. Metode yang digunakan meliputi pembelajaran melalui mentoring (short course), praktik langsung di lapangan, dan studi literatur. Data primer diperoleh melalui observasi dan wawancara langsung, sedangkan data sekunder dikumpulkan melalui literatur terkait. Parameter kualitas air yang diamati meliputi suhu, pH, oksigen terlarut (DO), nitrat dan amonia. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa suhu air berkisar antara 27,08–27,5°C, pH antara 8,02–8,21, DO 4,8–5,1 mg/L dan kadar nitrat 0,031–0,063 mg/L, seluruhnya berada dalam kisaran optimal. Namun, kadar amonia pada beberapa bak mencapai 0,031–0,037 mg/L, sedikit melebihi ambang batas yang disarankan (<0,02 mg/L). Secara keseluruhan, pengelolaan kualitas air di BBI Kota Binjai sudah cukup baik dan mendukung pertumbuhan ikan nila nirwana. Pemantauan rutin dan pengelolaan limbah organik diperlukan untuk mencegah akumulasi zat toksik seperti amonia
Copyrights © 2025