Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui arah dan besarnya pengaruh pengeluaran pemerintah, proporsi pekerja sektor informal, upah minimum regional, proporsi PDRB sektor pertanian, kepadatan penduduk, dan akses pelayanan dasar pada 15 provinsi di Indonesia selama kurun waktu 2015-2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi data panel dengan model estimasi Random Effect Model (REM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengeluaran pemerintah, proporsi pekerja sektor informal, proporsi PDRB sektor pertanian berpengaruh positif terhadap kemiskinan di 15 provinsi di Indonesia. Sedangkan Upah Minimum Regional, kepadatan penduduk dan akses pelayanan dasar berpengaruh negatif terhadap kemiskinan di 15 provinsi di Indonesia.
Copyrights © 2025