Kanker serviks masih menjadi salah satu penyebab utama kematian pada perempuan di Indonesia, yang sebagian besar disebabkan oleh keterlambatan dalam penanganan akibat kurangnya pengetahuan akan deteksi dini. Pemeriksaan IVA (Inspeksi Visual dengan Asam Asetat) merupakan metode skrining yang sederhana, terjangkau, dan cukup efektif untuk mengenali gejala awal kanker serviks, khususnya di komunitas dengan akses terbatas terhadap fasilitas kesehatan lanjutan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan edukasi komprehensif mengenai upaya pencegahan kanker serviks melalui pendekatan promotif dan preventif berbasis IVA. Penyuluhan dilakukan kepada perempuan usia produktif dengan metode interaktif yang mencakup penyampaian materi, diskusi kelompok, serta simulasi prosedur pemeriksaan secara umum. Hasil pelaksanaan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman peserta mengenai pentingnya skrining rutin, pengenalan gejala awal, serta langkah-langkah pencegahan yang dapat dilakukan secara mandiri. Program ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya deteksi dini dan menjadi bagian dari strategi pemberdayaan perempuan dalam menjaga kesehatan reproduksi mereka secara berkelanjutan
Copyrights © 2025