Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Edukasi Dan Pendampingan Ibu Bersalin Kala I Dalam Melakukan Gerakan Birthingball Mufida Dian Hardika; Sundari; Elita Chobi Batul Uma
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70570/jpkmmc.v4i1.1563

Abstract

Persalinan normal merupakan proses alamiah yang terjadi pada ibu hamil cukup bulan (aterm). Kala I persalinan merupakan fase pembukaan serviks yang berjalan selama 12 jam pada primipara dan 8 jam pada multipara. Birthingball merupakan salah satu latihan fisik yang mampu mempercepat proses penurunan kepala bayi sehingga mempercepat pembukaan serviks pada ibu bersalin kala I. Tujuan pengabdian kepada masyarakat oleh dosen ini adalah memberikan edukasi dan pendampingan dalam melakukan gerakan birthingball agar persalinan dapat berjalan dengan normal pada 10 ibu bersalin kala I di PMB Atika, Amd Keb, Kabupaten Madiun. Target capaian dari pengabdian masyarakat ini adalah adanya peningkatan pengetahuan ibu dan kemajuan persalinan berjalan normal.
Edukasi Pencegahan Kanker Serviks Dengan Deteksi Dini IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat) Mufida Dian Hardika; Nisa Ardhianingtyas; Sundari; Wida Rahma Arwiyantasari; Fara Frameswari; Elita Chobi Batul Uma
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 4 No. 7 (2025)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70570/jpkmmc.v4i7.1724

Abstract

Kanker serviks masih menjadi salah satu penyebab utama kematian pada perempuan di Indonesia, yang sebagian besar disebabkan oleh keterlambatan dalam penanganan akibat kurangnya pengetahuan akan deteksi dini. Pemeriksaan IVA (Inspeksi Visual dengan Asam Asetat) merupakan metode skrining yang sederhana, terjangkau, dan cukup efektif untuk mengenali gejala awal kanker serviks, khususnya di komunitas dengan akses terbatas terhadap fasilitas kesehatan lanjutan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan edukasi komprehensif mengenai upaya pencegahan kanker serviks melalui pendekatan promotif dan preventif berbasis IVA. Penyuluhan dilakukan kepada perempuan usia produktif dengan metode interaktif yang mencakup penyampaian materi, diskusi kelompok, serta simulasi prosedur pemeriksaan secara umum. Hasil pelaksanaan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman peserta mengenai pentingnya skrining rutin, pengenalan gejala awal, serta langkah-langkah pencegahan yang dapat dilakukan secara mandiri. Program ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya deteksi dini dan menjadi bagian dari strategi pemberdayaan perempuan dalam menjaga kesehatan reproduksi mereka secara berkelanjutan
Pemberdayaan Remaja Dalam Upaya Promotif dan Preventif Tentang Kesehatan Reproduksi Ardhianingtyas, Nisa; Wida Rahma Arwiyantasari; Elita Chobi Batul Uma
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 3 No. 1 (2024)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masa remaja adalah perkembangan manusia yang ditandai dengan adanya ciri-ciri seksual sekunder sampai pada kematangan kapasitas seksual dan reproduksi, pencapaian mental dan identitas kedewasaan, serta transisi dari ketergantungan sosio-ekonomi menuju kemandirian. Perubahan fisik, psikis dan emosi seseorang pada masa pubertas, bisa menjadikan remaja mempunyai keingintahuan yang tinggi dalam mempelajari bentuk dan fungsi alat kelamin serta perubahan perilaku seksual. Namun jika remaja tersebut mendapatkan informasi yang salah ataupun persepsi yang salah dalam memahami sesksualitas dan kesehatan reproduksi, maka bisa menyebabkan remaja berperilaku menyimpang yang bisa membahayakan kesehatan reproduksinya. Peran orang tua sangat penting dalam mendampingi di setiap perkembangan anaknya, sehingga orang tua harus lebih aktif terlibat dalam mengajarkan nilai-nilai moral yang positif pada remaja terutama tentang kesehatan reproduksi, misalnya menjelaskan kerugian yang terkait dengan hubungan seksual pranikah dari semua sisi dan penyakit-penyakit yang dapat ditimbulkannya. Tujuan dilakukan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pemahaman remaja tentang pentingnya menjaga kesehatan reproduksi. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 1 Desember 2023 di SMAN 2 mejayan kabupaten Madiun. Sasarannya adalah siswa-siswa kelas XII sejumlah 58 siswa. Metode pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini adalah dengan memberikan penyuluhan tentangkesehatan reprodukasi, pre test dan post test digunakan untuk mengukur pengetahuan siswa tentnag kesehatan reproduksi. Setelah dilakukan penyuluhan, pengetahuan siswa tentang kesehatan reproduksi meningkat.
Pendidikan Kesehatan Dan Pelaksanaan Deteksi Dini Pap Smear Untuk Mencegah Kanker Serviks Mufida Dian Hardika; Sundari; Elita Chobi Batul Uma
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 3 No. 1 (2024)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kanker serviks menempati peringkat kedua setelah kanker payudara. Upaya pencegahan primer, seperti mendorong masyarakat untuk menjalankan pola hidup sehat dan melakukan deteksi dini melalui metode pap smear sangat penting karena tingkat kesembuhan 100% dapat dicapai jika kanker serviks ditemukan sejak dini. Namun, tidak semua wanita ingin tahu dan mengetahui tentang kanker serviks. Tujuan pengabdian masyarakat oleh dosen ini adalah melakukan upaya promotif dan preventif kepada 10 Wanita Usia Subur (WUS) dengan memberikan pendidikan kesehatan dan pelaksanaan deteksi dini pap smear untuk mencegah kanker serviks di PMB Atika, Amd Keb, Kabupaten Madiun. Target capaian dari pengabdian masyarakat ini adalah adanya peningkatan pemahaman kesehatan di masyarakatKanker serviks menempati peringkat kedua setelah kanker payudara. Upaya pencegahan primer, seperti mendorong masyarakat untuk menjalankan pola hidup sehat dan melakukan deteksi dini melalui metode pap smear sangat penting karena tingkat kesembuhan 100% dapat dicapai jika kanker serviks ditemukan sejak dini. Namun, tidak semua wanita ingin tahu dan mengetahui tentang kanker serviks. Tujuan pengabdian masyarakat oleh dosen ini adalah melakukan upaya promotif dan preventif kepada 10 Wanita Usia Subur (WUS) dengan memberikan pendidikan kesehatan dan pelaksanaan deteksi dini pap smear untuk mencegah kanker serviks di PMB Atika, Amd Keb, Kabupaten Madiun. Target capaian dari pengabdian masyarakat ini adalah adanya peningkatan pemahaman kesehatan di masyarakat