BIMA Jurnal Bisnis dan Manajemen
Vol 4 No 1 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen

Tantangan dan Strategi Mahasiswa dalam Menyesuaikan Diri pada Fenomena Culture Shock Pelaksanaan Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka 4 Inbound Politeknik Negeri Malang

Rohimah Sahla , Ainur (Unknown)
Shintia, Novi (Unknown)
Amelia, Rini (Unknown)
Mutamimah, Heppy (Unknown)
Fitriani, Fitriani (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tantangan dan strategi yang dihadapi oleh mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 4 dalam mengatasi fenomena culture shock selama masa pertukaran di Politeknik Negeri Malang. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, yang bertujuan untuk menjelaskan dan mendeskripsikan fenomena sosial yang terjadi. Penelitian ini fokus pada tantangan dan strategi adaptasi mahasiswa terhadap culture shock di Politeknik Negeri Malang sebagai institusi penerima. Data dikumpulkan melalui wawancara dan observasi, dengan sumber data primer dan sekunder, serta dianalisis menggunakan teknik analisis kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa menghadapi berbagai tantangan, termasuk kurangnya persiapan mengenai cuaca, makanan, dan budaya lokal, serta kurangnya pengalaman sosial yang membuat mereka merasa terasing. Strategi adaptasi yang diterapkan meliputi upaya untuk memahami tantangan-tantangan ini dan mencari solusi efektif untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan baru. Penelitian ini memberikan wawasan penting tentang bagaimana mahasiswa dapat lebih baik mempersiapkan diri untuk program pertukaran internasional dan mengatasi culture shock dengan lebih efektif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JBM

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Financial Management Marketing Management Human Resource Management Organizational Behavior Corporate Governance Strategic Management Operations Management Change Management Management Information Systems Management Education Tourism Management ...