Elementary School: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran ke-SD-an
Vol. 12 No. 2 (2025): ELEMENTARY SCHOOL (Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Ke-SD-an)

Implementasi Profil Pelajar Pancasila Untuk Mewujudkan Pendidikan Karakter Peserta Didik Di SD Negeri Candirejo Kecamatan Mojotengah Kabupaten Wonosobo

Rizma Hernita Arfiani (Unknown)
Moh. Fathurrahman (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jun 2025

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis implementasi Profil Pelajar Pancasila yang ada di SD Negeri Candirejo sebagai upaya untuk mewujudkan pendidikan karakter peserta didik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini yaitu kepala sekolah, guru kelas I dan IV, serta peserta didik kelas IV, V, dan VI SD Negeri Candirejo. Objek dalam penelitian ini yaitu implementasi Profil Pelajar Pancasila. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Miles & Huberman, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi Profil Pelajar Pancasila di SD Negeri Candirejo telah dilaksanakan dengan baik dan berkesinambungan sehingga dapat mewujudkan pendidikan karakter peserta didik. Dapat disimpulkan bahwa Profil Pelajar Pancasila telah diterapkan melalui berbagai aktivitas pembiasaan, intrakurikuler, dan kokurikuler, yang dimulai dari dimensi beriman bertakwa kepada Tuhan YME, berakhlak mulia, berkebhinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif. Sehingga dengan adanya Profil Pelajar Pancasila, dapat mewujudkan pendidikan karakter.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

es

Publisher

Subject

Education

Description

Elementary School : Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran ke-SD-an published scientific paper of the research result and literature review in the scope of elementary education and learning. Elementary School : Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran ke-SD-an publishes scientific writings from the literature ...