Prosedur barang persediaan logistik keluar merupakan prosedur yang dilakukan terkait tata laksana atau tahapan-tahapan dalam proses pemberian bantuan barang logistik yang dilakukan BPBD Prov. Jatim. Hal tersebut menjadi fokus bagi BPBD Prov. Jatim dalam memberikan layanan terkait proses pemberian bantuan yang dilaksanakan. Melalui pelaksanaan yang telah dilakukan, diharapkan agar BPBD Prov. Jatim melakukan kemajuan yang lebih baik dalam penggunaan teknologi, koordinasi, maupun manajemen waktu pegawai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan prosedur barang persediaan logistik keluar sesuai dengan fakta lapangan dan gangguan apa saja yang terjadi di dalam pelaksanaan prosedur tersebut. Kualitatif deskriptif merupakan metode yang digunakan untuk penelitian ini dan juga analisis dari penelitian terdahulu. Pengamatan, wawancara, dan dokumentasi merupakan teknik pengambilan serta pengumpulan data pada penelitian ini agar menghasilkan suatu penelitian yang akurat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis prosedur barang persediaan logistik keluar di BPBBD Prov. Jatim belum berjalan secara maksimal. Hal ini dikarenakan masih terdapat permasalahan di dalam pelaksanaannya dan terhambatnya pelaksanaan prosedur tersebut dikarenakan kurangnya peningkatan sistem informasi, koordinasi, dan manajemen waktu.
Copyrights © 2025