Perkembangan industri meningkat dikarenakan kebutuhan manusia yang beranekaragam seperti bahan pangan, papan, sandang, dan kendaraan. Perkembangan ini mendorong perusahaan yang bergeras dibidang industrialisasi untuk terus menjaga bahkan meningkatkan kualitas produk yang mereka hasilkan untuk menjaga kepercayaan pelanggan. UD. Penggilingan X merupakan bidang usaha yang bergerak dibidang industri pangan yang memproduksi Beras. Beras merupakan salah satu produk makanan pokok paling penting di dunia, termasuk di Indonesia. Pada penggilingan diperlukan penjagaan kualitas agar nantinya beras yang dihasilkan akan selalu terjaga bahkan meningkat setiap harinya. Kualitas ini dapat dijaga dengan ilmu matematis yaitu pengendalian kualitas yakni menggunakan tujuh alat Statistical Process Control (SPC).
Copyrights © 2024