Prosiding Seminar Nasional Teknologi Industri Berkelanjutan
Prosiding SENASTITAN Vol. 05 2025

Perbaikan Waktu Proses Produksi Pupuk NPK Menggunakan Metode Single-Minute Exchange of Dies (SMED) pada Mesin Pan Granulator

Bilnadzary, Azriel Syafajar (Unknown)
Yuliawati, Evi (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2025

Abstract

Secara umum, setiap perusahaan menginginkan proses produksi berlangsung secara efektif dan efisien. Namun, tantangan berupa ketidakproduktifan tetap menjadi hal yang harus dihadapi. Penelitian ini berfokus pada analisis dan perbaikan waktu setup di perusahaan yang memproduksi pupuk, khususnya pada mesin Mixing bahan baku, yaitu Pan Granulator. Permintaan variasi item yang beragam serta tingginya volume permintaan menyebabkan waktu pergantian bahan baku menjadi cukup lama. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis dan memperbaiki waktu setup dengan menerapkan konsep Lean Manufacturing menggunakan metode Single-Minute Exchange of Dies (SMED), sehingga proses menjadi lebih efektif dan efisien. Hasil penelitian menunjukkan bahwa waktu setup berhasil dikurangi sebesar 46,66%, dari 150 menit menjadi 80 menit. Setelah analisis waktu dilakukan, ditemukan empat aspek utama yang menyebabkan durasi pergantian bahan baku yang lama. Solusi perbaikan kemudian dirancang menggunakan pendekatan 5W+2H. Dengan demikian, penerapan metode SMED terbukti mampu meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses pergantian bahan baku.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

senastitan

Publisher

Subject

Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

- Industrial and Sustainable Technology Innovations - Ergonomics, Human Factors, HSE, and Work Design - Logistics System and Supply Chain - Operational Research, Modeling, and Simulation - Materials Engineering, Advanced Materials, Nano Materials - Energy Conversion, New and Renewable Energy - ...