Aktivitas pengabdian masyarakat ini memiliki tujuan untuk membangun dan memberdayakan perempuan desa melalui pelatihan dasar jahit menjahit guna mendukung ekonomi dalam hidup mereka. Program ini dilaksanakan sebagai bagian dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa, dengan fokus memberikan keterampilan dasar menjahit, seperti memotong kain, membuat pola, dan teknik menjahit. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini bersifat partisipatif, di mana para peserta terlibat langsung dalam sesi praktik untuk memastikan keterampilan dapat dikuasai secara optimal. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan kemampuan menjahit yang signifikan, serta kepercayaan diri yang lebih tinggi dalam memanfaatkan keterampilan tersebut untuk mendukung kebutuhan sehari- hari. Program ini menegaskan pentingnya pelatihan berbasis keterampilan sebagai salah satu langkah nyata dalam memperkuat kapasitas perempuan desa untuk lebih mandiri dan berdaya dalam kehidupan sehari-hari.
Copyrights © 2024