Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengembangan karir dan motivasi kerja terhadap kepuasan kerja karyawan SMK Thoriqul Ulum Lamongan. Pendekatan kuantitatif digunakan dengan metode survei, melibatkan seluruh populasi karyawan sebanyak 20 orang melalui teknik sampling jenuh. Hasil analisis menunjukkan bahwa baik pengembangan karir maupun motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, baik secara parsial maupun simultan. Nilai rata-rata kepuasan kerja berada pada kategori “baik”, dengan koefisien reliabilitas instrumen mencapai 0,926. Implikasi praktis dari penelitian ini menegaskan pentingnya institusi pendidikan untuk memperkuat program pengembangan karir yang terstruktur serta sistem motivasi kerja yang adaptif guna meningkatkan kepuasan dan kinerja karyawan.
Copyrights © 2025