Lobby hotel merupakan area pertama yang dilihat oleh para tamu dan berfungsi sebagai wajah hotel yang memberikan kesan awal yang sangat penting bagi pengunjung. Penelitian ini mengkaji penerapan warna dalam desain interior lobby pada dua hotel yaitu DoubleTree Jakarta dan Bintaro, yang bertujuan untuk menciptakan suasana yang sesuai dengan karakteristik pengunjung dan lokasi. Hotel DoubleTree Jakarta yang terletak di pusat bisnis, lebih menekankan pada warna-warna formal seperti coklat, putih, dan krem yang menciptakan psikologi profesional dan elegan. Sementara hotel DoubleTree Bintaro dengan lokasi di kawasan residensial yang tenang, menciptakan suasana santai dan nyaman, membuat hotel ideal untuk tamu yang mencari tempat menginap yang lebih pribadi dan nyaman, terutama bagi mereka yang datang untuk berlibur atau kegiatan pribadi warna yang diterapkan kombinasi warna coklat, putih, krem, hijau, dan biru lebih memunculkan psikologi yang santai dan menenangkan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang hasilnya menunjukkan bahwa warna interior memiliki dampak psikologis yang signifikan, menciptakan suasana yang menenangkan, nyaman, dan mendukung aktivitas sosial serta bisnis tamu. Penggunaan warna yang tepat dapat meningkatkan pengalaman tamu dan memperkuat citra hotel sesuai dengan tema dan kebutuhan pengunjung
Copyrights © 2025